Tol Jakarta-Cikampek Macet, Kendaraan Sempat Stuck di Cikarang – Okezone News


JAKARTA – Arus lalu lintas di ruas Tol Jakarta menuju Cikampek alami kemacetan sejak Jumat malam hingga pagi hari ini, Sabtu (9/7/2022).
Dampak kemacetan tersebut diakui oleh salah satu penumpang travel, Amel, yang hendak menuju ke Bandung, Jawa Barat dari Jakarta Timur untuk berlibur.
 BACA JUGA:Dishub DKI: Atasi Kemacetan di Jakarta Tak Cukup dengan Gage
Diakui Amel, kemacetan sudah dia rasakan sejak pukul 22.30 WIB saat dia berada di Rest Area KM 33 A yang terletak di kawasan Cikarang.
“Tadi mulai melambat di Cikarang, pas di rest area di daerah Bekasi. Arus lalu lintasnya udah lambat sejak dari situ, ngestuck,” papar Amel kepada MNC Portal, Sabtu (9/7/2022).
 BACA JUGA:Jalur Puncak Macet Pagi Ini, Polisi Berlakukan Oneway

googletag.cmd.push(function() { googletag.display(“div-gpt-ad-1510661249458-0”); });

Alhasil, diakuinya kemacetan dia rasakan sejak keluar dari rest area tersebut hingga sampai di KM 64. Dari hal tersebut, estimasi perjalanan pun mundur dari yang dia perkirakan.
“Estimasi sampai Bandung itu jam 12 (malam), ya. Tapi di KM 64 sekitar jam 1 pagi tadi masih macet, udah jalan tapi dikit-dikit,” ungkapnya.
Kemudian diakuinya lalu lintas dapat kembali normal setibanya dia di ruas Tol Cipularang.
“Udah nggak macet pas di Cipularang tadi, alhamdulillah udah jalan normal lagi,” tandasnya.
Berita Terkait
Bagikan Artikel Ini
Berita Lainnya
© 2007 – 2022 Okezone.com,
All Rights Reserved

source


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *